SOLO - Saikun yang turun dalam Cabor Renang 50 meter gaya punggung berhasil mempersembahkan medali perak untuk Tim Banyumas. Ia yang bertanding di Kolam Renang Tirtomoyo Manahan Solo Rabu siang 26 Oktober 2022 berhasil finish pada urutan kedua.
"Alhamdulillah karena latihan selama ini membawa hasil walaupun bukan yang terbaik," kata Warga Banjarparakan Rawalo ini.
Ketua NPCI Kabupaten Banyumas menyambut gembira atas raihan prestasi Saikun. Pada Kejurprov kali ini NPCI Banyumas mengirimkan 16 Atlit yang turun dalam 5 cabang olahraga.
"Kami memang belum memberikan target, mengingat baru pertama mengirimkan atlit juga belum melihat kekuatan tim lain katanya," kata Wondo
Wondo berharap hasil ini akan memotivasi kontingen lain agar meraih prestasi yang lebih baik.
"Hingga saat ini masih ada beberapa atlit yang sedang berlomba, hingga besok," pungkasnya.(Marnoto)