-->

Iklan

Rektor UMP Kampanyekan Kampus di Pasar Tradisional dan Serap Aspirasi

Marnoto
01 Februari 2024, 08.50.00 WIB Last Updated 2024-02-01T01:51:04Z
Rektor UMP Kampanyekan Kampus di Pasar Tradisional dan Serap Aspirasi

CILACAP - Setelah Pasar tradisional di Purwokerto, kembali Rektor Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP), Assoc Prof Dr Jebul Suroso, mengambil langkah unik dalam kampanyekan Kampus dan serap aspirasi. Menariknya Rektor UMP Assoc Prof Dr Jebul Suroso turun langsung ke pasar tradisional Sidodadi di Kabupaten Cilacap, Jawa tengah, bersama-sama dengan Mahasiswa dan sejumlah Kepala Biro UMP.

Terlihat dalam acara tersebut, Rektor UMP Assoc Prof Dr Jebul Suroso menyapa pedagang dan pengunjung pasar di Cilacap. Pendekatan langsung ini memberikan kesempatan kepada warga sekitar untuk berinteraksi langsung dengan pimpinan kampus.

Dalam interaksi dengan masyarakat, Rektor UMP Assoc Prof Dr Jebul Suroso menyampaikan visi dan misi UMP dalam mendukung pengembangan pendidikan dan kontribusi kampus terhadap pembangunan lokal. 

Aksi ini mendapat respons positif dari pedagang dan masyarakat setempat, yang merasa dihargai dan didengar oleh pimpinan kampus.(Marnoto)
Komentar

Tampilkan

Terkini

Olahraga

+
close
close